Tim Mabesad Tinjau Program TMMD ke-111 Kodim 0321 Rohil

    Tim Mabesad Tinjau Program TMMD ke-111 Kodim 0321 Rohil

    ROKAN HILIR - Tim Pengawasan dan Evaluasi Markas Besar TNI AD (Tim Wasev Mabesad) TMMD ke 111 dipimpin Brigjen TNI Temas S.Sos, MM melaksanakan kunjungan kerja ke Kabupaten Rokan Hilir (Rohil), Kamis (24/6/2021). Kunjungan kerja tim Wasev Mabesad ke Rohil ini untuk meninjau dan mengevaluasi program TMMD ke 111 tahun 2021 yang dilaksanakan Kodim 0321 Rohil.

    Tiba di Rohil, tim Wasev Mabesad disambut Pemda Rohil di Mess Pemda yang berbeda di Jalan Perwira, Bagansiapiapi.

    Usai disambut, rombongan tim Wasev Mabesad yang didampingi Dandim 0321 Rohil Letkol Arh Agung Rakhman Wahyudi kemudian meninjau beberapa kegiatan TMMD yang dilaksanakan di Gedung Dinas Lingkungan Hidup (DLH).

    Beberapa kegiatan yang disaksikan langsung oleh tim Wasev Mabesad diantaranya, kegiatan vaksinasi, USG gratis bagi ibu hamil, kegiatan stunting, pos yandu dan pos Bindu PTM Kodim 0321 Rohil bekerjasama dengan Pemda Rohil.

    Brigjend TNI Temas S. Sos, MM kepada awak media mengatakan, kegiatan TMMD ke 111 di Kabupaten Rohil ini telah banyak di paparkan oleh Dandim. Dimana katanya, sasaran TMMD terbagi dua yakni pembangunan fisik dan non fisik seperti jalan maupun rumah tidak layak huni serta berbagai kegiatan non fisik lainnya.

    "Tujuan TMMD ini untuk meningkatkan perekonomian dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat, "katanya.

    "Kami juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada Bupati dan jajarannya yang telah mendukung anggaran sehingga kegiatan TMMD ini bisa dilaksanakan, "tambahnya.

    Ia juga berharap kegiatan TMMD ke 111 tahun 2021 di Kabupaten Rohil ini dapat dilaksanakan secara efektif, efisien, selesai tepat waktu dan bisa mencapai target atau sasaran sehingga sesuai dengan yang diharapkan. (andi/***)

    Andy Gunawan Riothallo

    Andy Gunawan Riothallo

    Artikel Sebelumnya

    Tim Wasev Mabesad Kunker di Rohil: Pemda...

    Artikel Berikutnya

    Bindu PTM Tidak Dipungut Biaya, Aminah Ucapkan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hidayat Kampai: Nepo Baby, Privilege yang Jadi Tumpuan Kebijakan Publik?
    Pemerintah Indonesia Berhasil Menaikkan Pajak dan Menurunkan Subsidi, Menteri Keuangan Terbaiknya di Mana?
    Bimbingan Teknis Penyuluhan dan Pemberdayaan Petani di Lampung, Tingkatkan Pemahaman Digital dan Pendanaan Usaha
    Distribusi Logistik dan Cek Lokasi TPS Khusus Lapas Tembilahan Bersama APH dan Bawaslu   
    Lapas Tembilahan Optimalkan Lahan, Tanam Kangkung untuk Ketahanan Pangan

    Ikuti Kami